Rabu, 27 November 2013

Biografi LUDIRA BAND

Berawal dari kebersamaan kami tumbuh dan berkembang. Dari satu atap, satu pekerjaan, satu kesamaan mencintai musik, kami pun mencoba mendirikan sebuah band. Bang Supri dan bang Sholeh yang amat semangat mencoba mencari personil.
Setelah mencari selama beberapa bulan, Agus (Sahabat Bang Supri) mencoba menghubungi salah satu rekannya (Andika Dwi Yulianto), salah satu personil band dari Klaten (Inori Band). Setelah dikonfirmasi lagi, ternyata Dika bersedia membantu band ini.

Pertama latihan, kita hanya bertiga dengan posisi awal: Supri (Vocal+Gitar), Sholeh (Bassist), Andika (Drum). Karna merasa ada yang kurang dengan komposisi yang ada, hal itu memaksa kami mencari personil tambahan. Hingga akhirnya Bang Sholeh menemukan Ichal yang baru saja masuk dan bekerja di tempat ini.

Dengan komposisi terakhir: Supri (Vocal+Gitar), Sholeh (Gitar), Andika (Bassist), Ichal (Drummer) Kami pun mencoba melangkah. Langkah awal adalah membentuk nama band, ada sekitar 7 Pilihan nama band, hingga akhirnya kami sepakat memilih "LUDIRA Band". Nama ini berasal dari bahasa Jawa yang artinya Darah. Kami punya semangat merah, semangat yang berkobar, alasani inilah yang membuat kami memilih LUDIRA sebagai nama band.

Kami mencoba melakukan gebrakan mahadashyat dari karya. Kali ini kami tak hanya meng-Cover karya band-band yang sudah ternama. Bang Supri mencoba membuat sebuah lagu untuk single perdana LUDIRA, yaitu "TAU TAK TAU". Sampai akhirnya, berhasil kami record melalui kerjasama dari Band milik Andika (Inori Band).

Dan Desember 2013 kali ini akan menjadi Saksi awal perjuangan kami. Semangat Berkarya. LUDIRA BAND siap membawa nama Yogyakarta.


@ Hall Arjuna Jogja

Logo Ludira Band

Kamis, 21 November 2013

Budi Ahmad Soleh (Gitaris LUDIRA BAND)

Namanya Sholeh, tapi biasa dipanggil Zhoel
Ga beda jauh sih, tapi katanya itu jadi ciri khas panggilan dia
Bingung kan? Sama !
Berikut Biodata Bang Zhoul:

Nama: Budi Ahmad Soleh
Tempat Tanggal Lahir: Magelang, 24 April 1993
Agama: Islam
Alamat: Ngrantunan, Sonerejo, Candimulyo, Magelang
Hobby: Futsal, Sepak Bola & Ngeband
Motto: Semangat Pantang Menyerah ! Kita Bisa Jika Kita Bersama
Jabatan: Guitarist & Backing Vocal



Daniel Dwi Supriyanto (EX. Vocalis Ludira Band)

Vocalis Ludira Band, Biasa dipanggil Bang Supri
Bang supri inilah yang menciptakan lagu single pertama LUDIRA yang berjudul: TAU TAK TAU
Berikut Biodata Bang Supri:

Nama: Daniel Dwi Supriyanto
Tempat Tanggal Lahir: Yogyakarta, 03 Maret 1990
Agama: Kristen
Alamat: Natah, Nglipar, Gunung Kidul, Yogyakarta
Hobby: Membaca & Ngeband
Motto: Genjreng Terus Sampai Putus !
Jabatan: Vocalis & Rhythm | Leader Band




Salam Pembuka

Band Pop yang berasal dari kota Jogja. Kami adalah anak muda yang ingin menuangkan karya dalam bentuk lagu. Melalui band ini, semua itu akan kami tuangkan.
Untuk lebih mengenal kami, anda dapat mengunjungi blog kami ataupun sosial media lain seperti facebook atau twitter (@ludiraband).
Lebih lengkap hubungi contact person mangement kami: 083865513272 (Andika Dwi Yulianto) selaku Manager band kami.
Terima Kasih